Daftar Harga Printer Epson Terbaru

Printer Epson sudah dikenal banyak kalangan sebagai salah satu merk printer terbaik saat ini. Kalau saat ini kamu sedang mencari printer Epson, kami akan memberikan daftar harga terbaru untuk kamu jadikan rekomendasi.

Terdapat berbagai macam dan jenis printer dengan spesifikasi yang berbeda-beda. Di Indonesia sendiri, salah satu printer yang terkenal dan banyak menjadi pilihan yaitu Epson. Printer Epson memiliki sejarah panjang yang dimulai dari perusahaan penghasil presisi kinetic yang cukup kuat.

Di sini kita akan membahas sedikit tentang asal muasal perkembangan printer Epson hingga pencapaian yang telah diraih oleh printer satu ini.


Daftar Harga Printer Epson Terbaru

Printer Harga
EPSON Printer L360 Rp1.985.000
EPSON Printer L120 Rp1.450.000
Printer Epson L405 Rp2.850.000
Epson Printer L565 Rp3.695.000
Epson M200 Rp2.250.000
Epson WorkForce WF-100 Rp3.999.000
Printer EPSON InkJet Photo Stylus A3 1390 Rp5.599.000
EPSON M100 Rp1.879.000
Epson Printer Photo L805 Rp3.929.000
Printer dot Matrix EPSON LX300+II / LX-300+II Rp1.017.500
Epson L385 All In One Wireless Rp2.750.000
EPSON M100 Mono Ink Tank Printer Rp1.879.000
Epson L310 Downgrade Rp2.673.900
Printer Epson LabelWorks LW 300 Rp405.000
Printer EPSON L6170 Print Scan Copy WIFI Ethernet Duplex Rp4.600.000
Epson Printer Dot Matrix LX310 Rp2.500.000
Epson L455 pint Rp3.289.000

Cek juga: Cara membersihkan printer


Sejarah dan Perkembangan Epson

Sejarah dan Perkembangan Epson

Dewasa ini teknologi terus berkembang, termasuk teknologi percetakan. Bila di masa terdahulu memerlukan waktu yang cukup panjang untuk memperoleh hardfile dari sebuah data, dokumen maupun foto, di masa kini semuanya sudah bisa tercetak dengan mudah serta tidak lagi membutuhkan waktu yang lama. Tentu saja perkembangan ini tidak lepas dari peran serta perkembangan teknologi printer.

Bermula dari Perusahaan Daiwa Kogyo yang merupakan perusahaan penghasil produk jam Seiko. Brand ini berkonsentrasi pada produk dengan presisi kinetik yang cukup terkenal. Perusahaan ini didirikan oleh Hisao Yamazaki pada tahun 1942 dan masih tetap populer hingga tahun 70an.

Selanjutnya, Minoru Usui bersama 80 rekan insinyurnya menemukan teknologi Micro-Piezo. Micro-Piezo ini merupakan teknologi cikal bakal printer yang memiliki kualitas presisi tidak dapat diragukan seperti jam Seiko. Hingga akhirnya lahirlah printer Epson generasi pertama dengan jenis EP-101 yang saat itu dianggap terlahir prematur pada tahun 1968.

Nama Epson sendiri dipilih dari kombinasi huruf EP dan son. Yang mana arti dari huruf EP yaitu electronic printer serta son diambil dari bahasa Inggris yang berarti anak laki-laki. Secara tidak langsung, Epson dianggap sebagai turunan printer inkjet pertama.

Teknologi printer Epson baru dipatenkan pada tahun 1975. Sedangkan, teknologi Micro-piezo baru dilakukan penelitian penelitian yang lebih mendalam pada 1980. Melalui berbagai proses pengembangan yang cukup lama, pada tahun 1994 Epson telah menelurkan produk baru yaitu printer inkjet dengan pewarnaan.

Tidak cukup sampai di situ, Epson terus mengembangkam fitur yang diberikan. Pada tahun 2000 Epson kembali meluncurkan printer dengan esar dengan format pigment-ink. Printer jenis ini mampu menghasilkan foto dengan graduasi warna berkualitas tinggi namun tetap memiliki kecepatan yang tidak bisa diragukan.


Pencapaian Terbaik Printer Epson

printer epson L6170

Sepak terjang printer Epson memang sudah tidak bisa diragukan lagi. Printer ini telah menorehkan berbagai pencapaian dalam masa perkembangannya. Tak ayal, semakin banyak orang yang tergiur dengan penawaran berbagai fitur yang diberikan. Berikut ini beberapa pencapaian yang berhasil diraih printer Epson.

  1. Pada tahun 2017, Epson meraih peringkat pertama dalam kategori Printer Signage dengan Format Besar wilayah ASEAN. Pencapaian ini membawa Epson menjadi printer dengan peminat yang banyak di daerah ASEAN. Apalagi bagi para pelaku bisnis di bidang percetakan telah banyak yang mempercayakan kinerjanya pada Epson, termasuk di Indonesia.
  2. Epson pernah memecahkan Rekor Muri cetakan terbanyak dengan tinta orisinil. Pada tahun 2012, Epson mampu mencetak lebih dari 300ribu halaman dalam waktu 72 jam (3 hari) dengan menggunakan tinta orisinil. Pencapaian ini menunjukkan kualitas Epson yang sudah tidak bisa diragukan bila dibandingkan dengan printer yang lainnya.

Beragam penghargaan pun telah diraih oleh Epson. Baik di dalam negeri seperti Rekor Muri hingga tingkat mancanegara di wilayah ASEAN. Kualitas Epson cukup mumpuni serta mampu menjamin kinerja yang baik. Hal ini tentu membuat pengguna tidak lagi ragu untuk memilih Epson sebagai printer pilihannya.

Yoko Widito

Penulis konten profesional dengan spesialisasi di sektor game, komputer, dan smartphone. Yoko memulai karir dunia digitalnya sebagai researcher di Valbury, kemudian bekerja di berbagai institusi ternama seperti Acer, Kemdikbud, Hyundai, hingga Niagahoster. Yoko memiliki pengalaman belasan tahun dalam mengoperasikan laptop dan smartphone berbagai merk, dan keahliannya ini ia terapkan di dunia pemasaran digital untuk berbagai perusahaan tempatnya bekerja.

Subscribe
Notify of
guest
0 Komentar
Inline Feedbacks
Lihat semua komentar