Cara Cek Saldo Maybank (2023)
Maybank merupakan salah satu dari dua raksasa perbankan yang berasal dari Negara Malaysia. Tidak mengherankan kalau saat ini Maybank sudah memiliki cabang di berbagai negara di seluruh dunia, salah satunya adalah cabang mereka di Indonesia.
Lebih jauh lagi ekspansi besar-besaran tersebut tentunya membuat Maybank juga harus memperluas layanan yang mereka miliki. Terlebih lagi berbagai macam layanan yang akan memudahkan para nasabahnya, demi meraup lebih banyak nasabahnya di Indonesia.
Salah satu fitur yang bisa dimanfaatkan bagi kamu pengguna layanan dari Maybank adalah fitur di dalam melakukan pengecekan saldo Maybank. Adapun caranya bisa dilakukan secara online ataupun offline, dan berikut ini adalah langkah-langkahnya!
Cek Saldo Rekening Maybank Offline
Saat ini sebagaimana biasanya, tentu saja kamu bisa langsung melakukan pengecekan saldo rekening Maybank secara offline. Cara yang bisa dilakukan adalah dengan memanfaatkan ATM dari Maybank ataupun dengan datang ke teller Maybank.
Ini dia langkahnya!
via Teller
Langkah-langkah yang bisa kamu lakukan adalah sebagai berikut ini:
- Persiapkan kartu debit, buku rekening, dan kartu identitas sebelum mendatangi teller bank.
- Beri tahu pihak bank bahwa kamu ingin mengetahui saldo rekening.
- Proses ini biasanya berlangsung cepat, kurang dari lima menit. Tunggulah hingga proses tersebut selesai dilakukan.
- Setelah itu kamu bisa langsung melihat sisa saldo tabungan milikmu.
via ATM
Adapun langkah-langkah yang bisa kamu lakukan untuk cek saldo via ATM adalah sebagai berikut ini:
- Carilah ATM yang lokasinya paling dekat dengan tempatmu. Kalau tidak ada, pakai ATM bank lain.
- Masukkan Kartu Debit Maybank beserta PIN.
- Pilih menu Lainnya dan/atau pilihan Cek Saldo.
- Cari pilihan untuk Cetak Struk / Resi atau tidak perlu diklik bila tidak ingin mencetaknya.
- Bila tanpa struk, mesin ATM akan menampilkan sisa saldo di layar ATM.
- Bila sudah selesai jangan lupa untuk mengambil kartu debit.
Cek Saldo Rekening Maybank Online
Sama seperti kebanyakan bank yang ada di Indonesia, saat ini Maybank juga sudah mengizinkan nasabahnya untuk melakukan pengecekan saldo rekening secara online. Adapun langkah-langkah yang bisa dilakukan adalah sebagai berikut ini.
via Internet Banking
Saat ini kamu yang merupakan nasabah dari Maybank sudah bisa memanfaatkan platform Maybank2u sebagai salah satu platform internet banking yang mereka miliki. Adapun langkah-langkah cek saldo via internet adalah sebagai berikut ini:
- Lakukan registrasi Maybank2u di teller bank ataupun ATM.
- Setelah itu log in di laman Maybank2u berikut ini.
- Buka laman menu utama. Biasanya platform secara otomatis akan menampilkan sisa saldo disini.
- Bila kamu punya lebih dari satu rekening, klik rekening yang saldonya ingin kamu cek.
- Tekan Lanjut.
- Secara otomatis kamu akan diberikan tampilan sisa saldo.
via M2U ID App
Selain dari Internet Banking, Maybank juga memiliki layanan mobile banking yang bisa dimanfaatkan oleh para nasabahnya. Layanan ini mereka beri nama M2U ID App.
Adapun bagi kamu yang ingin mengetahui bagaimana cara mengecek saldo dengan menggunakan layanan tersebut adalah adalah sebagai berikut ini:
- Lakukan registrasi M2U ID App.
- Log in di laman M2u ID App.
- Buka laman menu utama dan lihat saldonya.
- Kalau kamu punya lebih dari satu rekening, klik rekening yang saldonya ingin kamu cek dan tekan Lanjut.
- Saldo akan ditampilkan.
Keempat cara yang kami jelaskan di atas, adalah cara-cara paling mudah yang bisa kamu lakukan sebagai nasabah dari Maybank untuk melakukan pengecekan saldo rekening saat ini. Baik secara offline ataupun secara online.
Oleh karena itulah, jangan bingung lagi saat ini, bila kamu sedang berada di jalan ataupun di tempat lain dan ingin melakukan pengecekan saldo rekening secara mendadak. Toh cara-cara ini bisa kamu lakukan dimanapun dan kapanpun bukan?