Penjelasan Ukuran Kertas Standar Amerika Serikat

Versi amerika nya A4 adalah Letter. Meski begitu, ukuran Letter ini sedikit lebih pendek dan sedikit lebih lebar dari A4.

Mayoritas negara menggunakan jenis ukuran kertas ISO 216 yang mencakup A1, A2, A3, A4, A5, B, C, hingga F4, tapi beberapa negara seolah senang menyulitkan diri sendiri dan malah menggunakan standar ukuran kertas yang berbeda.

Beberapa negara yang telah memutuskan untuk tidak mengikuti standar ukuran kertas internasional ISO 216 adalah Amerika Serikat, Kanada, dan sebagian besar wilayah di Meksiko. Alih-alih mereka malah memiliki standar yang mereka beri nama US Paper Sizes.

Tak jauh beda dengan sitem imperial (inch, feet, lb) yang bikin seluruh dunia karena biasa pakai sistem metrik (meter, gram), ukuran kertas US Paper Sizes juga ada beberapa, mulai dari ukuran standar ANSI (American National Standards Institute), ukuran B+ atau super B, Ukuran Kertas Arsitektur, dan Ukuran Kertas Amplop AS.


Inch-Based Loose Sizes

Ukuran kertas ini merupakan ukuran yang digunakan beberapa negara di dunia, yang memutuskan untuk tidak menggunakan ukuran standar ISO 216. Selain negara amerika utara, diketahui Filipina juga menggunakan ukuran kertas ini sebagai standar di negara mereka.

Ukuran inch × inch cm × cm
Rasio
Ledger 17 × 11 43,2 × 27,9 0.647
Tabloid Extra,
Extra Tabloide
12 × 18 30,5 × 45,7 3∶2
European EDP 12 × 14 30,5 × 35,6 7∶6
Tabloid, Doble Carta 11 × 17 27,9 × 43,2 1.545
11 × 15 11 × 15 27,9 × 38,1 15∶11
Fanfold 11 × 14 78 27,9 × 37,8 1.352
EDP 11 × 14 27,9 × 35,6 1.273
11 × 12 11 × 12 27,9 × 30,5 12∶11
10 × 14 10 × 14 25,4 × 35,6 7∶5
10 × 13 10 × 13 25,4 × 33 1.3
10 × 11 10 × 11 25,4 × 27,9 10∶11
Legal Extra 12 × 15 24,1 × 38,1 1.579
Letter Extra 12 × 12 24,1 × 30,5 1.263
Letter Tab, 9 × 11 9 × 11 22,9 × 27,9 11∶9
Legal 12 × 14 21,6 × 35,6 1.647
Oficio 12 × 13 25 21,6 × 34 1.576
Foolscap Folio 12 × 13 21,6 × 33 1.529
Letter Plus 12 × 12 23 21,6 × 32,2 1.49
European Fanfold 12 × 12 21,6 × 30,5 1.412
LetterCarta 12 × 11 21,6 × 27,9 1.294
Quarto 12 × 10 56 21,6 × 27,5 1.275
Government Legal 8 × 13 20,3 × 33 ϕ∶1
Demitab 8 × 10 12 20,3 × 26,7 1.313
Government Letter, 8 × 10 8 × 10 20,3 × 25,4 5∶4
Executive 14 × 10 12 18,4 × 26,7 1.448
7 × 9 7 × 9 17,8 × 22,9 1.286
Memo, Statement,
Mini, Invoice,
Stationary, Half Letter
12 × 8 12 14,0 × 21,6 1.545
Junior Legal 5 × 8 12,7 × 20,3 8∶5
5 × 7 5 × 7 12,7 × 17,8 7∶5

Nah perlu diingat pula, bahwa masing-masing negara yang mengikuti standar ini menyesuaikan ukuran kertas tersebut dengan kebutuhan di negaranya masing-masing. Jadi jangan bingung ya kalau ada beragam ukurannya.


Common American Loose Size

Ukuran ini merupakan salah satu ukuran kertas standar Amerika Serikat yang paling banyak digunakan di seluruh dunia. Barangkali kamu juga pernah mendengarnya, yakni ukuran Letter, Legal, serta Tabloid.

Sayangnya asal usul dari ukuran ini tidak diketahui dengan jelas, melainkan memang sudah digunakan oleh orang-orang di Amerika Utara secara luas sejak lama. Adapun ukurannya secara lengkap dapat kamu lihat di bawah ini.

Ukuran Lebar x Tinggi (cm) Lebar x Tinggi (inch) Rasio
Half Letter 14,0 x 21,6 cm 5.5 x 8.5 in 1:1.5455
Letter 21,6 x 27,9 cm 8.5 x 11.0 in 1:1.2941
Legal 21,6 x 35,6 cm 8.5 x 14.0 in 1:1.6471
Junior Legal 12,7 x 20,3 cm 5.0 x 8.0 in 1:1.6000
Ledger / Tabloid 27,9 x 43,2 cm 11.0 x 17.0 in 1:1.5455

Ukuran Kertas ANSI (American National Standards Institute)

Ukuran Kertas ANSI

Ukuran kertas ANSI secara resmi dikeluarkan oleh Amerika Serikat pada tahun 1966, dan menariknya tanggal ini berarti menunjukkan bahwa ukuran ISO 216 yang merupakan ukuran kertas internasional sudah keluar lebih dahulu.

ANSI sendiri memiliki ukuran standar ANSI A dan ANSI B. ANSI A di Amerika Serikat sendiri digunakan secara lazim sebagai kertas-kertas menggambar teknik. Oleh karena itulah ANSI A sering disebut atau diberi label engineering.

Dalam istilah yang lebih umum ANSI A lebih sering dikenal sebagai ukuran kertas Letter, sementara ANSI B lebih umum dikenal sebagai ukuran kertas Ledger ataupun Tabloid. Nah jadi jangan bingung lagi ya bila menemukan kertas ukuran standar ANSI A ataupun ANSI B.

Ukuran Lebar x Panjang (cm) Lebar x Panjang (inch) Rasio Ukuran ISO 216 yang Mendekati
A 21,6 x 27,9 cm 8.5 x 11.0 in 1:1.2941 A4
B 27,9 x 43,2 cm 11.0 x 17.0 in 1:1.5455 A3
C 43,2 x 55,9 cm 17.0 x 22.0 in 1:1.2941 A2
D 55,9 x 86,4 cm 22.0 x 34.0 in 1:1.5455 A1
E 86,4 x 111,8 cm 34.0 x 44.0 in 1:1.2941 A0

Lebih jauh lagi, AS memiliki ukuran kertas Super B alias ukuran kertas ANSI B yang diberikan margin 1” lebih untuk print bleed di sekelilingnya. Kadang-kadang ukurang ini juga dikenal sebagai ukuran kertas A3+ ataupun Super A3.


Ukuran Kertas Arsitektural

Salah satu ukuran kertas yang menurut kami cukup menarik untuk dibahas adalah ukuran kertas arsitektural. Adapun ukuran kertas arsitektural ini memiliki rasio yang berbeda dengan ANSI ataupun ISO, alih-alih menggunakan rasio 4:3 ataupun 3:2.

Ukuran inch × inch cm× cm
Rasio
Arch A Arch 1 9 × 12 22,9 × 30,5 4∶3
Arch B Arch 2 12 × 18 30,5 × 45,7 3∶2
Arch C Arch 3 18 × 24 45,7 × 61,0 4∶3
Arch D Arch 4 24 × 36 61,0 × 91,4 3∶2
Arch E1 Arch 5 30 × 42 76,2 × 107,0 7∶5
Arch E2 26 × 38 66,0 × 96,5 1.462
Arch E3 27 × 39 68,6 × 99,1 13∶9
Arch E Arch 6 36 × 48 91,4 × 122,0 4∶3

Ukuran Kertas Envelope

Selain dari ukuran-ukuran kertas standar Amerika Serikat di atas, kamu juga bisa mendapatkan ukuran kertas AS yang lainnya, misalnya seperti ukuran Envelope Size ini. Berikut ini adalah ukuran kertas standar AS dengan Envelope Sizes.

Ukuran inch × inch cm × cm
Rasio
Personal 58 × 6 12 9,21 × 16,5 1.793
Monarch 78 × 7 12 9,84 × 19,1 1.935
A2 38 × 5 34 11,1 × 14,6 1.314
#9 78 × 8 78 9,84 × 22,5 2.29
#10, Commercial 18 × 9 12 10,5 × 24,1 2.303
#11 12 × 10 38 114 × 264 2.306
#12 34 × 11 121 × 279 2.316
#14 5 × 11 12 127 × 292 2.3

Ukuran Kertas dengan Standar Lainnya

Pada dasarnya tidak ada aturan mengikat yang mengharuskan seluruh negara di dunia untuk menggunakan satu ukuran kertas saja, bahkan spesifik untuk ukuran kertas ISO 216 yang secara resmi menjadi kertas ukuran internasional.

Oleh karena itulah saat ini sebenarnya diketahui banyak ukuran kertas dari beberapa negara di dunia dengan standarnya masing-masing.

1. German Original

Ukuran kertas ini sesuai namanya dikeluarkan di Jerman pada 18 Agustus 1922 dengan nama resmi DIN EN ISO 216. Adapun ukuran masing-masing kertas yang mengikuti standar ini adalah sebagai berikut.

Format Seri D
Ukuran cm × cm
inch × inch
0 77,1 × 109 30 38 × 42 1112
1 54,5 × 77,1 21 1124 × 30 38
2 38,5 × 54,5 15 16 × 21 1124
3 27,2 × 38,5 10 1724 × 15 16
4 19,2 × 27,2 1324 × 10 1724
5 13,6 × 19,2 38 × 7 1324
6 9,6 × 13,6 1924 × 5 38
7 6,8 × 9,6 23 × 3 1924
8 4,8 × 6,8 78 × 2 23

2. Swedish Extensions

Selain Jerman, negara Uni Eropa lainnya yang memiliki ukuran kertas standar adalah Swedia dengan ukuran kertas Standar Swedish Extensions miliknya. Ukuran kertas ini pada dasarnya merupakan ukuran kertas ISO yang ditambahkan hingga D, E, F, dan G.

Ukuran Kertas (cm x cm)
n E G F D
0 87,8 × 124,2 95,8 × 135,4 104,4 × 147,7 109,1 × 154,2
1 62,1 × 87,8 67,7 × 95,8 73,8 × 104,4 77,1 × 109,1
2 43,9 × 62,1 47,9 × 67,7 52,2 × 73,8 54,5 × 77,1
3 31,0 × 43,9 33,9 × 47,9 36,9 × 52,2 38,6 × 54,5
4 22,0 × 31,0 23,9 × 33,9 26,1 × 36,9 27,3 × 38,6
5 15,5 × 22,0 16,9 × 23,9 18,5 × 26,1 19,3 × 27,3
6 11,0 × 15,5 12,0 × 16,9 13,1 × 18,5 13,6 × 19,3
7 7,8 × 11,0 8,5 × 12,0 9,2 × 13,1 9,6 × 13,6
8 5,5 × 7,8 6,0 × 8,5 6,5 × 9,2 6,8 × 9,6
9 3,9 × 5,5 4,2 × 6,0 4,6 × 6,5 4,8 × 6,8
10 2,7 × 3,9 3,0 × 4,2 3,3 × 4,6 3,4 × 4,8

3. Japanese Variation

Selain negara-negara di Uni Eropa, Jepang sebagai salah satu negara maju di Asia ternyata juga memiliki standar kertasnya sendiri. Standar kertas ini diberi nama dengan standar kertas ISO A-Series dan ISO B-Series.

Ukuran kertas standar ini berlaku secara luas di Jepang, Taiwan, serta Tiongkok. Nah bagi kamu yang ingin kuliah ataupun memerlukan dokumen khusus di sana pastinya harus mengetahui ukuran kertas ini.

Ukuran Kertas Standar JIS B Series
Ukuran cm × cm inch × inch
0 103,0 × 145,6 40 1324 × 57 13
1 72,8 × 103,0 28 23 × 40 1324
2 51,5 × 72,8 20 724 × 28 23
3 36,4 × 51,5 14 13 × 20 724
4 25,7 × 36,4 10 18 × 14 13
5 18,2 × 25,7 16 × 10 18
6 12,8 × 18,2 124 × 7 16
7 9,1 × 12,8 712 × 5 124
8 6,4 × 9,1 12 × 3 712
9 4,5 × 6,4 1924 × 2 12
10 3,2 × 4,5 14 × 1 1924
11 2,2 × 3,2 78 × 1 14
12 1,6 × 2,2 58 × 78

Itulah tadi penjelasan lengkap ukuran kertas standar amerika serikat alias US Paper Sizes, beserta beberapa ukuran kertas lain yang sebenarnya tidak terlalu penting.

Sebagai orang indonesia, kalau kamu tidak berencana bekerja atau kuliah di negara-negara diatas, ya tidak ada gunanya mempelajari ukuran kertas asing. Tapi ini bisa berguna kalau kamu adalah desainer dan sering menemukan ukuran-ukuran yang tidak lazim.

Dimas Bimawan

Teknisi laptop dan komputer sejak 2008. Perkenalannya dengan komputer dimulai dari ketertarikannya mempelajari cara kerja setiap komponen di dalam desktop PC, dan sejak saat itu overclocking hingga reparasi komputer & laptop menjadi kegiatan sehari-harinya. Beberapa jenis laptop yang pernah menjadi gear hariannya antara lain Toshiba Satellite, Razer Blade, Macbook Air, Macbook Pro, Acer Aspire, Dell Inspiron, HP Spectre, hingga IBM Thinkpad. Di luar dunia pertukangan komputer, Dimas adalah sarjana fisika dari Institut Teknologi Bandung yang pernah bekerja dengan Alterra Indonesia, Mobile Premier League, Lifepal, Perusahaan Gas Negara, dan KliknClean.

Subscribe
Notify of
guest
0 Komentar
Terpopuler
Terbaru Terlama
Inline Feedbacks
Lihat semua komentar