Daftar HP Xiaomi Terbaik Yang Paling Diminati

Bicara mengenai smartphone android jelas tidak akan ada habisnya, ada banyak sekali produk-produk baru yang hampir setiap saat rilis dengan teknologi terbaru, salah satu vendor smartphone yang saat ini sudah mulai dikenal oleh masyarakat luas di Indonesia adalah Xiaomi.

Perusahaan ini merupakan salah satu pesaing terberat dari model smartphone lainnya seperti Asus dan Huawei. Xiaomi hadir dengan mengusung desain dan tampilan yang lebih dinamis, dukungan processor dan dapur pacu yang handal membuat Xiaomi semakin dilirik oleh para peminat gadget.

Nah pada kesempatan kali ini kami akan mengulas beberapa informasi terkait dengan daftar Hp Xiaomi terbaik tahun ini yang banyak diminati oleh pecinta gadget. Ingin tahu seperti apa ulasannya? Silahkan simak dibawah ini.

Baca: Perbandingan spek semua varian Xiaomi Yi

1. Xiaomi Mi 9

MI 9

Sangat cepat, tampilan cantik, dan menawarkan kualitas yang sebanding dengan harga. Mi 9 sangat layak dibeli di harga 8,6 juta rupiah, dan bahkan kalau anda punya Mi 8, beralih ke Mi 9 pun sangat worth it.

Yang baru dari hp ini adalah sensor fingerprint yang disematkan didalam layar, prosesor Qualcomm Snapdragon 855, 20Watt wireless charging, layar besar dan tiga lensa untuk kamera belakang yang dilengkapi lensa 48 Megapixel.

Mi 9 adalah salah satu smartphone terbaik di dunia untuk saat ini, namun ia dibandrol dengan harga yang masih agak masuk akal (bukan puluhan juta seperti iPhone). Kamera di ponsel ini juga termasuk kelas papan atas.

2. Xiaomi Mi 8 Pro

MI 8 PRO

Meskipun dikalahkan oleh Mi 9, ponsel ini tetap merupakan salah satu yang terbaik.

Dengan performa mesin yang kuat, kamera yang kami anggap lumayan baik, sensor sidik jari yang disematkan didalam layar dan casing belakang yang transparan, tidak akan ada orang yang menyesal telah membeli Xiaomi Mi 8 Pro.

Cek juga: Pilihan smartphone gaming dengan harga terjangkau

3. Xiaomi Mi Mix 3

MI MIX 3

Mengganti penempatan kamera depan yang aneh dengan kamera baru dibawah layar, Mi Mix 3 adalah ponsel slider yang menunjukkan bagaimana konsep ini seharusnya bekerja.

Meskipun demikian, Mi Mix 3 bukanlah upgrade besar dari 2S, dan bahkan punya sedikit penurunan karena menghilangkan emas 18karat sebagai pelindung kameranya. Diluar itu, ponsel ini tetap layak dibeli mengingat harganya tidak terlalu mahal.

4. Xiaomi Mi 8

XIAOMI MI 8

Meskipun sudah ada Mi 8 Pro dan Mi 9 yang jauh lebih canggih, anda tetap bisa mempertimbangkan ponsel ini kalau ingin harga yang lebih murah. Dari segi harga vs kualitas, anda mendapat yang sangat sepadan dari ponsel ini (ditambah lagi performa cpu dan fotografi yang baik).

5. Xiaomi Mi6

xiaomi mi6

Hp Xiaomi pertama yang bisa dikatakan mampu menyangi produk dari vendor lainnya adalah Xiaomi Mi6, produk satu ini memang mempunyai spesikasi yang bisa dikatakan sangat tinggi.

Bagaimana tidak, vendor asal Tiongkok ini tidak nanggung-nanggung untuk menyematkan teknologi terbaru di ponsel Xiaomi Mi6, dengan mengusung RAM 6GB dan ROM 128 GB jelas akan memberikan pengalaman yang sangat mengesankan ketika dioperasikan untuk segala jenis aktivitas.

Spek masih kurang? Kami rasa tidak. Andaikan memang kurang, anda bisa melakukan root android untuk meningkatkan performanya secara paksa.

Dukungan processor snapdragon 835 dan kapasitas ruang yang luas akan memberikan kemampuan multitasking yang benar-benar mumpuni. Bagaimana? tertarik dengan Xiaomi Mi6?

6. Xiaomi Mi5 C

xiaomi mi5 c

Urutan kedua di jajaran Hp Xiaomi terbaik ditempati oleh Xiaomi Mi5 C yang merupakan produk buatan Vendor Tiongkok, sedikit berbeda dengan versi pertama, untuk versi yang satu ini hanya mengusung RAM sebesar 3 GB saja sedangkan untuk ROM sendiri hanya 64 GB, namun kalian bisa menambahkan kapasitas ruang internet dengan memory card hingga 128 GB.

Kemudian dari segi dapur pacu sendiri Xiaomi ini sudah mendukung Prosesor Surge S1 yang merupakan processor buatan sendiri dari vendor Xiaomi.

Namun sayangnya untuk sektor daya sendiri Xiaomi Mi5 C hanya dibekali kapasitas baterai sebesar 2810 MaH saja, sangat disayangkan jika melihat spesifikasinya yang cukup gahar.

Baca: Review Sony Xperia 1, ponsel 4K OLED pertama di dunia

7. Xiaomi Mi Mix

xiaomi mi mix

Di urutan ketiga jika kalian benar-benar pecinta ponsel Xiaomi maka kalian harus mencoba memiliki ponsel satu ini, dengan ukuran layar 6.2 inch jelas produk satu ini sangatlah cocok untuk digunakan bermain game, menonton video hingga aktivitas lainnya.

Didukung dengan RAM sebesar 4/6 GB dan ROM 128 GB, smartphone ini jelas akan memberikan kinerja yang benar-benar maksimal, dukungan baterai yang mencapai 4100 mAh juga akan memberikan kesan yang benar-benar menakjubkan khususnya untuk kalian pecinta game.

Xiaomi seri ini sering dianggap sebagai salah satu ponsel terbaik di 2018. Bukan tanpa alasan, ia dibekali dengan chipset snapdragon versi 821 yang mendukung multitasking di ponsel dengan sangat baik.

8. Xiaomi Mi Note 2

xiaomi mi note 2

Produk terakhir dari Xiaomi yang patut untuk diacungi jempol adalah Xiaomi Mi Note 2. Ponsel ini merupakan produk yang bisa dibilang ponsel dengan spesikasi gahar, mendukung RAM 4 GB sampai 6 GB dengan kapasitas ruang mencapai 128 GB yang jelas akan memberikan kinerja yang maksimal.

Fitur utama dari ponsel ini yang paling ditonjolkan adalah kameranya yang mencapai 24 MP, sedangkan untuk kamera depan mencapai 8 MP. Dari sektor daya sendiri Xiaomi Mi Note 2 dibekali kapasitas baterai mencapai 4070 mAh. Sangat gahar bukan?

Dimas Bimawan

Teknisi laptop dan komputer sejak 2008. Perkenalannya dengan komputer dimulai dari ketertarikannya mempelajari cara kerja setiap komponen di dalam desktop PC, dan sejak saat itu overclocking hingga reparasi komputer & laptop menjadi kegiatan sehari-harinya. Beberapa jenis laptop yang pernah menjadi gear hariannya antara lain Toshiba Satellite, Razer Blade, Macbook Air, Macbook Pro, Acer Aspire, Dell Inspiron, HP Spectre, hingga IBM Thinkpad. Di luar dunia pertukangan komputer, Dimas adalah sarjana fisika dari Institut Teknologi Bandung yang pernah bekerja dengan Alterra Indonesia, Mobile Premier League, Lifepal, Perusahaan Gas Negara, dan KliknClean.

Subscribe
Notify of
guest
0 Komentar
Terpopuler
Terbaru Terlama
Inline Feedbacks
Lihat semua komentar