25 Game Android Ringan Dibawah 10 MB!

Layar ponsel semakin besar, kapasitas memori semakin besar, dan dapur pacu semakin kuat. Ketiga hal ini mengakibatkan semakin berkurangnya peredaran game-game kecil untuk sobat miskin yang hp-nya masih jadul dan tidak bisa main PUBG Mobile atau Mobile Legends.

Meskipun berkurang, bukan berarti game-game android kecil sudah hilang sepenuhnya. Berikut adalah pilihan 25 game android kecil dibawah 10 MB yang bisa langsung kamu download dari Playstore!

Mulai dari #1:


1. Big Truck

Big truck android game

Meskipun tidak memiliki grafik yang terlalu bagus, tetapi game big truck ini bisa dibilang merupakan salah satu game android ringan yang terbaik sampai saat ini. Gameplaynya pun cukup mudah, kamu akan diberikan kendali atas 1 truk besar, dan harus bisa melewati semua jalur yang ada.

Kamu harus bisa mengendalikannya dengan baik agar bisa melaui semua rintangan yang ada. Tidak sedikit orang yang menjadi adiktif atau ketagihan terhadap game big truck ini, hal ini dikarenakan rintangan yang ada sudah dikembangkan sedemikian rupa oleh developer agar dapat membuat pemain game ini tertarik untuk mencoba game ini terus menerus.

Game ini hanya memakan kapasitas 8,2 MB saja. Untuk spesifikasi minimal yang dapat memainkan big truck pun tidak terlalu berat, sehingga mayoritas smartphone dari entry level hingga flagship seharusnya bisa memainkan game ini.

Bagi kamu yang tertarik untuk memainkan game ini, kamu dapat mendownload dan menginstall game big truck di playstore.

Baca juga: Daftar Lengkap Cheat Mobile Legends!


2. Mouse

mouse android game

Bagi kamu yang menyukai konsep permainan unblock me, seharusnya akan menyukai game mouse ini. Game ini dikembangkan oleh developer magma mobile, yang merupakan salah satu developer game yang cukup ternama.

Gameplaynya disini kamu harus bisa membuat tikus lolos dari rintangan labirin balok putih. Kamu harus bisa mencari jalan keluar agar tikus dapat keluar dari labirin, caranya kamu dapat diberikan kesempatan untuk menggseer balok putih ke atas, bawah, ataupun kanan dan kiri.

Jika kamu bisa membuat tikus kabur dengan cepat, point yang diberikan pada game pun cukup besar.

Ukuran dari game mouse ini hanya sebesar 4,4 MB saja. Bagi kamu yang tertarik untuk mencoba game yang membutuhkan logika ini, kamu dapat mencari mouse di playstore dan mendownloadnya secara langsung. Bagi kamu yang menyukai game asah otak, pasti akan ketagihan main game ini.


3. Mekorama

Mekorama android game

Game mekorama merupakan game yang ditujukan bagi kamu yang sudah membangun sesuatu, seperti diorama. Kamu sebagai pemain akan diberikan beberapa item yang dapat digunakan untuk emmbangun diorama.

Nantinya, mekorama akan menunjukan bagaimana contoh diorama yang kamu harus buat, sehingga kamu harus memikirkan bagaimana caranya agar diorama dapat terbangun dengan benar seperti contoh yang ada.

Pada titik ini, otak kamu akan dilatih, sehingga game ini sangat cocok bagi kamu yang menyukai game yang membutuhkan visualitas yang tinggi.

Ukuran dari game mekorama ini juga cukup kecil, dan masuk dalam kategori game android ringan di bawah 10MB karena hanya memakan kapasitas sebesar 5,2MB saja. Kamu dapat mencari game mekorama gratis di playstore, dan mendownloadnya secara langsung.


4. 2048

2048 android game

Game 2048 merupakan salah satu game android dibawah 10MB yang cukup populer dan salah satu yang tersukses hingga saat ini. Kamu akan melatih otak kamu, dan membuat skor tertinggi dalam game ini.

Saat kamu memulai game, kamu akan diberikan blok bertuliskan angka 2, dan kamu harus bisa menyatukan angka-angka yang ada menjadi 2048.

Bagi kamu yang belum pernah mencoba game ini pasti mengira game ini cukup mudah  dimainkan. Tetapi game ini cukup membuat para pemainnya kesal, jika kamu salah 1 langkah saja, kemungkinan besar kamu akan kesulitan untuk mencapai high score yang kamu inginkan.

Game 2048 ini dapat dimainkan di semua smartphone android yang ada karena requirementnya yang tidak terlalu tinggi dan ukurannya yang hanya 8,8MB saja. Game ini pun gratis dan dapat kamu temukan di playstore.


5. Zombie Smasher

zombie smasher android game

Jika kamu ingin memainkan game ringan dengan grafik yang lumayan untuk ukurannya, kamu dapat memainkan game zombie smasher.

Gameplaynya juga tidak sulit, karena memang ditujukan untuk semua usia dari anak-anak hingga orang dewasa. Kamu hanya perlu membunuh zombie yang ada dengan melakukan tap pada gambar zombie yang ada.

Meskipun deskripsi yang kami sebutkan terdengar mudah, tetapi game zombie android ini membutuhkan kecepatan tangan yang cukup cepat, dan kamu harus menentukan prioritas zombie mana yang ingin kamu bunuh terlebih dahulu.

Game zombie smasher merupakan salah satu game android kecil karena hanya memakan kapsitas 4,6MB saja. Kamu dapat menemukan game ini di playstore, dan dapat dimainkan oleh kebanyakan smartphone android. Syarat yang dibutuhkan game ini adalah versi sistem operasi android minimal 4.4.


6. Trainyard Express

trainyard express android game

Bagi kamu yang suka main game puzzle di android, kamu dapat mencoba trainyard express yang menawarkan gameplay yang cukup unik.

Daripada kamu menyusun puzzle biasa, kamu akan diposisikan sebagai penyusun peta dimana kamu harus menjalankan kereta agar dapat menuju stasiun yang benar. Petunjukanya disini adalah kamu harus mengarahkan kereta dan stasiun yang memiliki warna blok yang sama.

Game ini pun tidak mematok waktu ataupun strok yang ada, sehingga kamu dapat terus mencoba menyusun puzzle dengan tenang. Yang penting adalah kamu dapat menempatkan kereta ke stasiun yang tepat.

Meksipun trainyard express terdengar game yang cukup mudah, kamu harus memiliki analisis dan taktik yang tepat agar dapat mengantarkan kereta.

Di level awal pasti kamu akan dengan mudah menyelesaikannya, tetapi level selanjutnya pasti akan dipersulit sehingga kamu akan ditantang skill problem solving-nya.

Untuk game ini, kamu mungkin membutuhkan layar yang cukup luas, maka dari itu kami menyarankan agar kamu dapat menikmati game ini dengan maksimal kamu dapat menggunakan layar smartphone yang berukuran 6 inch, atau dapat menggunakan tablet saja.


7. Jewels Star

jewels star android game

Game jewels star merupakan game android dibawah 10MB yang cukup populer hingga saat ini. Game ini dikembangkan oleh developer ITREEGAME yang merupakan salah satu developer terkemuka, dengan ukuran yang cukup kecil.

Yang membuat game ini populer adalah keunikan game ini yang membuat para pemainnya menjadi ketagihan dengan game ini. Gameplaynya cukup mudah, kamu hanya perlu mencocokan perrmata yang ada pada jewels star, dengan kuota minimal luntuk menyelesaikan adalah 3 permata.

Terdapat juga batas waktu, dimana jika kamu dapat menyelesaikan permainan dengan lebih cepat, point yang didapat juga akan lebih besar.

Bagi kamu yang tertarik memainkan game jewels star dapat mendownloadnya di playstore gratis. Bagi kamu yang ingin menghabiskan waktu senggang, kami sangat menyarankan game jewels star, karena mayoritas orang sangat menyukai game bergenre ini.


8. Voxel Invaders

voxel invaders android game

Bagi kamu yang ingin bernostalgia dengan game arcade seperti dingdong pada tahun 80 hingga 90an, kamu dapat mencoba game voxel invaders. Game ini memiliki grafik yang lebih dikembangkan, dan gameplay yang sama persis dengan game dingdong terdahulu. Sangat cocok bagi kamu yang ingin bernostalgia bersama teman-teman dan keluarga.

Gameplaynya sangat sederhana, kamu akan diberikan kendali atas pesawat tempur luar angkasa, dan tujuannya adalah menghancurkan serangan yang diluncurkan pesawat musuh. Musuh yang ada akan datang secara berkelompok dengan berbagai macam pola variasi serangan yang harus kamu hancurkan.

Kontrol dari game ini juga sangat sederhana, kamu hanya perlu menggerakan pesawat dengan menggunakan satu jari saja. Pesawat yang kamu kendalikan dapat menembaki musuh secara otomatis, sehingga game ini merupakan salah satu game android ringan di bawah 10MB yang membutuhkan 1 jari saja untuk pengendaliannya.

Kamu juga dapat mengumpulkan senjata dan nyawa agar kamu dapat survive lebih lama dalam game dan mendapatkan high score. Voxel invaders memiliki 24 level yang dapat kamu tempuh, atau secara keseluruhan terdapat 140 stage. Di tiap level kamu harus menghadapi big boss agar dapat naik ke level selanjutnya.

Bagi beberapa orang yang sudah terbiasa dengan genre game ini, pasti akan terasa sangat mudah, maka dari itu developer menyediakan tingkat kesulitan dari easy hingga hard jika kamu ingin lebih tertantang. Ukuran dari game ini pun sangat kecil, hanya sekitar 4MB dan dapat kamu download di playstore.


9. Dr. Driving

dr driving first person

Bagi kamu yang suka game yang berhubungan dengan mobil, kamu dapat mencoba game dr. driving. Game ini bukan berjenis balapan mobil, tetapi lebih mengarah ke simulasi menyetir mobil dimana kamu akan diposisikan sebagai driver dari sebuah mobil.

Kamu harus dapat mengendalikan dan mengendarai mombil dengan baik, dan menuntaskan misi yang diberikan.

Misi yang ada juga cukup unik, seperti bagaimana kamu dapat mengendarai mobil dengan kecepatan tinggi ataupun bagaimana kamu dapat sampai ke tujuan sambil menghemat bensin yang ada.

Kamu tidak perlu khawatir kesulitan memainkan dr. driving ini, karena kontrol yang ada sangat mudah dikendalikan. Bagi kamu yang ingin mencoba, game ini dapat kamu temukan di playstore dengan kapasitas 9,9MB saja.


10. Pixel Dungeon

pixel dungeon android game

Game pixel dungeon merupakan game bergenre roguelike, yang merupakan salah satu sub-genre RPG yang mempunyai ciri khas random level generation, dengan tampilan grafik berbasis tile, dan kematian permanen.

Dalam game ini kamu harus menjelajahi setiap sudut dari pixel dungeon yang cukup menyeramkan, dan harus mengumpulkan berbagai macam item sesuai dengan misi yang diberikan.

Tidak hanya itu, akan ada musuh yang menghalangi kamu, dan kamu juga harus menuntaskan misi utama yaitu menemukan amulet of yendor.

Pixel dungeon memiliki 26 dungeon yang dapat kamu jelajahi, dan tidak semua orang bisa memainkan game ini hingga tamat. Kebanyakan player, merasa game ini terlalu sulit dan membutuhkan keberuntungan jika kamu ingin menuntaskan game ini.

Selain itu, tingkat kematian karakter dalam game pun sangat tinggi sehingga kamu perlu mengulang dari awal jika ingin menamatkan game ini.

Bagi kamu yang ingin mencoba menuntaskan misi yang ada pada pixel dungeon, kamu dapat mencoba mendownload game ini di playstore dengan ukuran 4,2MB. Game ini sangat cocok bagi kamu yang suka tantangan, dan konsentrasi yang tinggi.


11. Skies of Glory

skies of glory android game

Bagi kamu yang menyukai game perang android dengan ukuran game kecil, skies of glory dapat menjadi jawabannya. Meskipun ukuran dari game ini hanya berukuran 9MB saja, grafik yang disediakan game ini bisa dibilang lumayan baik.

Gameplaynya juga cukup mudah, kamu hanya perlu mengendalikan pesawat dan menghancurkan musuh dan rintangan yang ada, seperti pesawat musuh, kapal, markas, dan lain-lain.

Latar dari game ini sendiri adalah perang dunia kedua, sehingga kamu dapat merasakan bagaimana rasanya perang dunia ke 2 dulu. Game ini dapat ditemukan secara gratis di playstore.


12. Drag Racing

drag racing android game

Bagi kamu yang suka dengan balapan drag, game drag racing bisa jadi pilihan.

Balapan drag pada dasarnya merupakan balapan dengan jalur lurus hingga finish. Karena ukuran game yang sangat kecil, kamu tidak bisa berharap banyak dengan grafik yang ada pada game ini, tetapi untuk gameplay, bagi kamu yang menyukai balapan drag, pasti akan membuat ketagihan.

Kamu juga dapat membeli mobil unggulan, yang pastinya memiliki kemampuan atau atribut daripada mobil yang diberikan pertama kali oleh drag racing. Tetapi untuk membelinya kamu memerlukan point yang cukup.

Ukuran dari game ini pun hanya 6MB, dan dapat kamu download di playstore.


13. Dream House Days

dream house days android game

Dream house days merupakan game bertema kehidupan, bagi kamu yang suka dengan game the sims saat di console dahulu, seharusnya bisa familiar dengan gameplay dari dream house days.

Untuk kamu yang tidak familiar, pada dasarnya kamu hanya perlu mengelola apartemen dan tugas yang ada, tetapi jika kamu sudah pada stage yang cukup jauh, tugas kamu tidak hanya mengelola apartemen saja, kamu dapat melanjutkan ke pernikahan dengan salah satu gadis yang bekerja menjadi pengelola apartemen juga.

Task yang diberikan oleh dream house days pun cukup sulit, dan kamu harus dapat menuntaskan semua tugas yang ada dengan cepat.


14. Asphalt Moto

asphalt moto android game

Seperti namanya, game asphalt moto merupakan game berkategori balapan motor. Asphalt sebagai game berkategori racing memang sudah terkenal sejak dahulu, maka dari itu bagi kamu yang menyukai game balapan tidak usah ragu lagi dengan game ini.

Meskipun kategori game ini adalah racing, tetapi tujuan misi yang diberikan bukanlah kemenangan dari balapan saja, tetapi kamu harus bisa mendapatkan koin-koin yang disebarkan sepanjang jalan.

Jalanan yang ada pun tidak akan terus mulus, karena aka nada mobil-mobil yang menghalangi sehingga kamu harus terhindari dari setiap mobil agar tidak jatuh. Ukuran dari game ini pun sangat kecil hanya berukuran 7MB saja, dan dapat kamu download di playstore gratis.


15. Great Fleet Battles

great fleet battles game android

Game ini merupakan salah satu game dibawah 10MB berkategori perang yang cukup sukses. Hal ini dikarenakan game great fleet battles mendukung para pemainnya dengan mode multiplayer dengan koneksi Bluetooth, sehingga kamu bisa memainkan game ini bersama teman-temanmu.

Terlebih lagi misi-misi yang ada sangatlah seru, dimana kamu akan diberi kendali atas pesawat terbang, dan harus menghancurkan kapal-kapal musuh hingga habis. Kamu dapat mendownload game ini di playstore, gratis.


16. Turbo Fly HD

turbo fly hd game android

Bagi kamu yang ingin memainkan game ringan android dengan grafik full 3D, kamu dapat mencoba game turbo Fly HD.

Untuk segi grafik, dari 25 game yang kami bentuk listnya disini, turbo Fly HD merupakan salah satu yang memiliki grafik terbaik untuk ukuran filenya. Dapat dilihat dari developer game yang memberikan nama ‘HD’ pada nama gamenya sebagai salah satu point penjualan terpenting yang ada pada game ini.

Game ini memiliki kategori balapan, dimana kamu akan diberi kendali atas satu pesawat terbang dengan latar belakang, music, dan lintasan yang cukup rumit.

Game ini juga cukup unik karena setiap pemain akan diberikan senjata yang dapat kamu gunakan untuk menyingkirkan lawan.

Untuk kendalinya pun tidak terllau sulit, karena pesawat terbang dapat maju secara otomatis, tanpa harus digas dan dapat diatur menu sting.  Ukuran dari game ini pun sangat kecil, hanya memakan 5,8MB.


17. Modern Sniper

modern sniper game android

Salah satu game android ringan dengan kapasitas kecil yang memiliki grafik terbaik. Game modern sniper bisa dibilang merupakan game yang adiktif bagi kamu yang suka game tembak-tembakan berjenis sniper.

Memang grafik dari game ini memang tidak bisa dibandingkan dengan game extreme yang ada pada playstore, tetapi grafiknya sangatlah bagus untuk ukurannya yang sangat kecil.

Untuk kendali dari modern sniper sangatlah mudah, kamu hanya perlu melakukan zoom in dan zoom out, melakukan aim pada target musuh, dan memencet shoot untuk menembak.

Game ini memang cukup realistis, dimana jika kamu gagal menembak musuh dengan tepat, musuh yang ada dapat langsung tahu dan mengetahui posisi kamu. Musuhpun akan langsung menembak bali kearah kamu, sehingga kamu harus melakukan aim yang sangat tepat agar dapat membunuh musuh yang ada dengan tepat.

Kamu juga diberikan fitur dimana kamu bisa melakukan update untuk senjata yang diberikan agar dapat memberi damage yang lebih baik, reload yang lebih cepat, dan lain-lain. Game ini memiliki ukuran tepat 10MB, dan dapat langsung kamu download di playstore.


18. Pool Break Pro 3D Billiards

pool break pro 3d billiards game android

Seperti namanya, game ini merupakan game billiard, dengan grafik 3D yang cukup baik dan tidak menyakitkan mata. Tetapi dalam game ini pun ada game lainnya, seperti karambol, snoker, dan krookinoeel, sehingga kamu dapat memainkan 4 jenis game dalam 1 aplikasi yang tersedia.

Game ini pun memiliki fitur-fitur yang cukup berguna seperti 4 in one, dapat dimainkan secara offline, dapat melawat robot yang dapat kamu atur tingkat kesulitannya, mode multiplayer satu smartphone, zoom in dan zoom out, dan masih banyak lagi.

Untuk ukurannya sendiri, pool break pro 3D billiard merupakan salah satu game android ringan di bawah 10MB yang memiliki ukuran kecil, yaitu hanya 7MB saja.


19. Speed x 3D

speed x 3d game android

Game speed x 3D memang sudah populer sejak pertama kali dirilis, karena game ini cukup unik dan membutuhkan konsentrasi yang baik, sangat cocok bagi kamu yang ingin menghabiskan waktu dengan baik.

Terbukti di playstore sendiri, game ini sempat mengisi peringkat paling atas, karena jumlah download yang paling banyak. Bisa dibilang game ini merupakan game time killer terbaik yang cocok dimaminkan semua orang, dan dapat dimainkan bersama teman-teman untuk melakukan uji reflek.

Untuk pengendalian kontrolnya, kamu hanya perlu menggoyangkan smartphone kanan ataupun kiri. Game ini sangat adiktif dan dapat kamu download di playstore dengan ukuran 8MB.


20. Offroad Bus Hill Driving 2017

offroad bus hill driving 2017 game android

Game ini memiliki gameplay yang sangat unik dimana kamu akan diposisikan sebagai driver bus jalan raya. Game ini pun memiliki grafik 3D yang sangat baik, meskipun ukurannya kecil. Kamu harus bisa mengendarai bus dengan tepat dan menghindari segala rintangan yang ada.

Ukuran dari game ini pun sangat kecil: hanya 4,4 MB saja.


21. Hole.io

hole game android

Untuk kamu yang ingin mencari game puzzle, tetapi ingin grafik yang cukup baik kamu dapat mencoba game hole. Game ini memiliki grafik 3D dengan gameplay yang cukup mudah, dimana kamu hanya perlu mencari jalan keluar untuk balok.

Kontrol dari game ini pun sangat mudah, kamu hanya perlu menggeser balok yang ada agar masuk ke lubang.


22. Zombie Frontier

Zombie Frontier FPS

Game zombie frontier ini memang cukup populer, hingga didiwnload 50 juta kali oleh pemain yang ada di berbagai Negara di dunia.

Gameplaynya sangatlah unik dimana kamu diposisikan sebagai salah satu orang beruntung yang terhindar dari virus zombie, dan kamu harus berperang agar dapat survive dari zombie yang ada.

Kualitas grafik dari game kecil ini pun lumayan baik, terlebih lagi efek suaranya yang cukup realistis.


23. Fruit Slice

fruit slice android game

Game fruit slice ini memang sudah sangat populer sejak pertama kali dirilisnya dahulu, dan merupakan salah satu game android ringan di bawah 10MB yang adiktif dan banyak dimainkan oleh orang-orang di dunia. Kamu hanya perlu memotong buah-buahan yang ada di layar.


24. Basketball Shoot

basketball shoot android game

Game ini seperti namanya, merupakan game dimana kamu harus memasukan bola basket ke ring tanpa batas waktu. Tujuannya disini adalah untuk mencapai high score yang ada, karena untuk memasukkan bola ke ring tidak semudah yang kamu bayangkan.


25. Crazy Wheels

crazy-wheels-android

Gameplay dari crazy wheels sangatlah mudah, kamu hanya perlu mengendarai sepeda dan melewati rintangan yang ada. Terdapat banyak level yang menantang kamu, tetapi game ini bisa dimainkan siapa saja karena kontrolnya yang sangat sederhana.

Game ini menyajikan grafik yang lucu dan lumayan sadis. Kalau kamu kurang jago, akan sering kena bencana seperti gambar diatas!

Nah demikian 25 pilihan game android dengan ukuran dibawah 10 mb yang bisa langsung didownload dari Playstore. Bagaimana pendapatmu? Tinggalkan komentar dibawah!

Dimas Bimawan

Teknisi laptop dan komputer sejak 2008. Perkenalannya dengan komputer dimulai dari ketertarikannya mempelajari cara kerja setiap komponen di dalam desktop PC, dan sejak saat itu overclocking hingga reparasi komputer & laptop menjadi kegiatan sehari-harinya. Beberapa jenis laptop yang pernah menjadi gear hariannya antara lain Toshiba Satellite, Razer Blade, Macbook Air, Macbook Pro, Acer Aspire, Dell Inspiron, HP Spectre, hingga IBM Thinkpad. Di luar dunia pertukangan komputer, Dimas adalah sarjana fisika dari Institut Teknologi Bandung yang pernah bekerja dengan Alterra Indonesia, Mobile Premier League, Lifepal, Perusahaan Gas Negara, dan KliknClean.

Subscribe
Notify of
guest
7 Komentar
Terpopuler
Terbaru Terlama
Inline Feedbacks
Lihat semua komentar