Cara Mudah Menggabungkan Video Secara Online

Ada beberapa teknik dasar yang harus kamu kuasai dalam dunia editing video. Salah satunya adalah menggabungkan video yang bisa kamu lakukan dengan mudah secara online ataupun offline.

Memang untuk editing kelas profesional, kamu harus pakai aplikasi edit video PC baik yang gratisan maupun berbayar. Tapi kalau cuma untuk potong, overlay audio, ganti format, memperkecil resolusi, kompres, atau menggabungkan video, sekarang sudah banyak website online yang menyediakan jasa ini.

Apa keuntungannya? Platform online memiliki interface yang jauh lebih mudah dan simpel. Kalau kamu masih baru di dunia editing video pastinya akan kesulitan pakai aplikasi seperti Premiere Pro atau Vegas Pro.

Apa saja pilihannya? Yuk baca!


Aconvert

Web ini memiliki fitur yang sangat lengkap. Tidak cuma editing video saja tapi Aconvert juga memiliki fitur editing banyak jenis file seperti Portable Document Format (PDF), JPG, PNG, DOC, MP4, HTML dan lain lain. Jadi selain mempelajari cara menggabungkan video online, kamu juga bisa belajar melakukan editing sederhana lainnya di web ini.

Langkah langkah yang bisa kamu lakukan untuk menggabungkan video online adalah sebagai berikut.

  1. Buka https://www.aconvert.com/video/merge/
  2. Klik Choose File, dan pilih video yang akan tampil paling awal.
  3. Klik submit untuk memulai proses upload video.
  4. Kalau video pertama sudah berhasil kamu submit, kamu bisa melanjutkan ke video 2 lalu submit kembali.Merge video online aconvert
  5. Ulangi sampai semua video berhasil terupload dengan baik. Setiap kali klik submit, list video akan muncul di bagian Output Results.
  6. Di bagian Output Results kamu akan diberikan pilihan untuk download video 1 saja, gabungan video 1 dan 2, gabungan video 1, 2 dan 3 atau seterusnya. Klik logo download.
  7. Klik URL untuk mendownload file yang sudah kamu gabungkan. file information aconvert
  8. Cek file dan kamu sudah mendapatkan video penggabungan yang kamu inginkan.

Clideo

Web ini didesain khusus untuk menggabungkan video secara online dengan sangat mudah. Interface yang menarik menjadi keunggulan website ini dengan fungsi yang sangat mumpuni.

  1. Buka https://clideo.com/merge-video
  2. Klik Choose Files dan pilih video pertama yang ingin kamu gabungkan. clideo
  3. Akan muncul tampilan seperti editor video, di pojok kanan atas klik Add more files untuk menambahkan video.
  4. Ulangi sampai semua video berhasil terupload dengan baik.
  5. Kalau sudah selesai, klik Merge untuk mulai proses penggabungan. add more files clideo
  6. Kalau proses selesai, klik Download untuk mendownload videonya. Kekurangan situs ini adalah ia menambahkan watermark di video (yang tentunya bisa dihilangkan dengan bayar).

Demikian cara menggabungkan video secara online yang sangat mudah untuk kamu lakukan. Cukup simpel dan mudah tanpa kamu harus menggunakan aplikasi tertentu untuk melakukannya.

Namun untuk melakukan semua proses ini kamu membutuhkan koneksi internet yang baik supaya proses dapat berjalan lancar tanpa terpotong ataupun corrupt. Selamat mencoba!

Baca:

Yoko Widito

Penulis konten profesional dengan spesialisasi di sektor game, komputer, dan smartphone. Yoko memulai karir dunia digitalnya sebagai researcher di Valbury, kemudian bekerja di berbagai institusi ternama seperti Acer, Kemdikbud, Hyundai, hingga Niagahoster. Yoko memiliki pengalaman belasan tahun dalam mengoperasikan laptop dan smartphone berbagai merk, dan keahliannya ini ia terapkan di dunia pemasaran digital untuk berbagai perusahaan tempatnya bekerja.

Subscribe
Notify of
guest
0 Komentar
Terpopuler
Terbaru Terlama
Inline Feedbacks
Lihat semua komentar