Ciri-Ciri Domain Murah yang Baik untuk Kamu Pilih!

Domain berperan sebagai alamat agar pengunjung dapat menemukan sebuah website

Ada banyak sekali domain murah yang bisa dipilih, dan tentunya bagus untuk website kamu. Hal ini sangat penting, mengingat domain adalah nama yang harus diingat dan menempel di kepala pengunjung atau pelanggan kamu. Kalau nama domain sulit diingat, maka orang orang akan kesulitan mengakses website kamu.

Nah untuk yang belum paham betul tentang domain, baca dulu artikel kami seputar penjelasan domain. Dan kalau sudah siap beli domain, lanjutkan scroll untuk beberapa tips memilih domain yang baik!


1. Nama Domain Pendek

Applecom

Tidak perlu nama domain yang panjang ejaannya. Semakin pendek nama domain, maka semakin mudah diingat dan semakin mudah dikunjungi oleh pengunjung. Kesimpulannya? Semakin singkat semakin baik. Usahakan nama domain website kamu tidak lebih dari 3 suku kata.

Domain yang pendek memang lebih baik, karena itu pula semakin pendek nama domainnya, semakin mahal harganya.

Pilihlah nama domain yang pendek, unik, mudah dibaca, dan tidak terlalu mahal (memang susah, dibutuhkan kreatifitas). Selain itu, jangan lupa untuk meneliti nama website yang ingin kamu buat, apakah sudah dimiliki domain lain atau belum. Kamu akan kesulitan kalau nama domain yang kamu miliki ternyata mirip atau bahkan sudah dimiliki oleh website lain.

Baca: Apa itu URL?


2. Jangan Tambahkan Kata Sambung, Angka, dan Simbol

ruanglaptop dash

Selain pendek dan ringkas, domain yang baik juga tidak memiliki kata sambung, paduan angka, dan simbol

Adanya kata sambung membuat banyak pengunjung melupakan kata sambung dan hanya mengingat kata utamanya saja. Akibatnya pengunjung tidak dapat mencapai lokasi yang tepat untuk domain website kamu. Karena itu penggunaan kata sambung lebih baik dihindari.

Selain itu, penggunaan angka juga menjadi hal yang patut dihindari juga. Paduan angka akan menyulitkan pengunjung untuk mengingatnya dan terkadang bingung harus mengetikkan menggunakan angka atau huruf. Hal ini sangat perlu dihindari apalagi kalau website kamu merupakan website yang baru dan masih rendah trafiknya.


3. Pilih Nama yang Mudah Diingat serta Dieja

Nama yang sederhana akan lebih mudah diingat orang dibanding dengan yang ejaannya sulit serta tidak familiar, terutama yang berbau bahasa asing. Kamu perlu menghindari domain seperti ini.

Semakin sederhana, maka semakin banyak orang ingat dengan domain kamu. Semakin banyak orang ingat, semakin banyak pengunjung.

Selain itu, dari segi ejaan juga perlu diperhatikan. Ejaan yang simpel tapi unik akan gampang diingat diketik. Tapi, kalau tulisannya sulit untuk diketikkan atau dieja, maka pengunjung akan seringkali kesulitan mengakses website kamu karena lupa cara penulisannya.


4. Berekstensi .com

dotcom

Ekstensi .com lebih mudah diingat daripada ekstensi lainnya.

Kenapa? Karena ekstensi ini cukup populer dan banyak digunakan oleh para pengguna dan pemilik website. Selain itu, dibanding dengan .co.id, .org, .pizza dan lain lain, .com lebih singkat dan terdengar familiar.

Banyak sekali website yang memilih menggunakan ekstensi .com dibandingkan dengan ekstensi lain. Karena itu, kebanyakan orang akan mengetikkan .com untuk hampir semua website tanpa berpikir panjang.

Misalnya kamu bilang ke teman kamu kalau nama website ini “ruanglaptop”. Kemungkinan besar ketika pertama kali mencoba, teman kamu akan mengetikkan ruanglaptop.com ke kolom URL, bukannya ruanglaptop.org , ruanglaptop.pizza atau lainnya.

Ekstensi .com akan membuat website kamu lebih mudah diingat karena ekstensi .com banyak dipakai oleh banyak website lokal maupun internasional, sehingga banyak orang secara otomatis menganggap internet dan ekstensi .com sebagai satu kesatuan.


5. Deksriptif

Sebuah nama memiliki arti dan makna tersendiri tentunya. Karena itu, domain murah lainnya yang bisa kamu pilih adalah domain yang memiliki makna tersendiri yang mudah diingat dan dieja. Semakin jelas namanya, maka semakin besar kesempatan dan kemungkinan website kamu dikunjungi. Karena itu, pilihlah nama yang sesuai dengan isi dari website kamu.

Misalnya kalau kamu ingin menyajikan website mengenai pakaian, kamu bisa menggunakan nama nama yang berkaitan dengan fashion agar mudah dikunjungi dan mudah dicari di mesin pencarian. Kenapa? Karena tentu saja orang cenderung lebih percaya dengan situs yang domainnya berhubungan dengan isinya.

Cara-cara memilih domain diatas dapat kamu terapkan dalam menamai domain kamu. Ingat bahwa banyak orang akan mencari website tertentu dengan pola yang sama, oleh karena itu kamu perlu riset kecil untuk mengetahui kebiasaan orang dalam menggunakan mesin pencari.

Bisa juga kamu cek website yang sudah populer, dan amati upaya apa yang ia lakukan mulai dari domain, desain, konten, dan lain sebagainya. Nah, domain tidak akan berguna tanpa adanya server alias hosting. Kalau kamu hendak membeli hosting, saran kami cek hosting disini.

Kamu bisa menggunakan domainesia untuk mendapatkan domain yang menarik untuk website kamu. https://www.domainesia.com/domain/ bisa membantu kamu untuk menentukan domain yang mudah diingat, tentunya dengan harga terjangkau. Selamat membuat website!

Cek juga: 3 Hal Penting Sebelum Memulai Bisnis Pulsa Online

Dimas Bimawan

Teknisi laptop dan komputer sejak 2008. Perkenalannya dengan komputer dimulai dari ketertarikannya mempelajari cara kerja setiap komponen di dalam desktop PC, dan sejak saat itu overclocking hingga reparasi komputer & laptop menjadi kegiatan sehari-harinya. Beberapa jenis laptop yang pernah menjadi gear hariannya antara lain Toshiba Satellite, Razer Blade, Macbook Air, Macbook Pro, Acer Aspire, Dell Inspiron, HP Spectre, hingga IBM Thinkpad. Di luar dunia pertukangan komputer, Dimas adalah sarjana fisika dari Institut Teknologi Bandung yang pernah bekerja dengan Alterra Indonesia, Mobile Premier League, Lifepal, Perusahaan Gas Negara, dan KliknClean.

Subscribe
Notify of
guest
0 Komentar
Terpopuler
Terbaru Terlama
Inline Feedbacks
Lihat semua komentar