10 Game Balap Mobil Terbaik Untuk PC!
Game racing yang biasa disebut driving game, atau bahasa Indonesianya game balap, merupakan genre game yang tidak pernah sepi peminat.
Bahkan bisa dibilang game balapan punya penggemar yang sangat fanatik dan membentuk komunitas sendiri. Masa kejayaan game balap adalah ketika ia pertama kali hadir di tahun 1974. Kala itu banyak gamers yang berpikir bahwa satu-satunya genre game adalah game racing.
Genre seperti RPG, olahraga, puzzle bahkan sampai game petualangan pun masih belum banyak digandrungi dikala itu, dikarenakan game balap menurut gamers masih dinilai paling seru, menghibur dan paling tepat untuk mengisi waktu luang.
Lalu bagaimana nasib genre ini di 2020, dan apa saja pilihannya? Tanpa basa-basi lagi seperti pejabat negara, inilah daftar 10 game pc balapan terbaik yang wajib kamu mainkan!
10. Need For Speed Most Wanted
Need For Speed Most Wanted merupakan salah satu seri terbaik Need For Speed yang dikeluarkan oleh EA Games. Most Wanted sendiri memiliki 2 versi, versi original tahun 2005 dan versi reboot oleh Criterion tahun 2012. Dua-duanya pun mendapat pujian untuk masing-masing serinya.
Versi originalnya yang rilis tahun 2005 merupakan sebuah aksi balap yang mirip dengan Underground 2, dimana ia memiliki cerita aksi kriminal ala film Fast & Furious, lengkap dengan tambahan polisi yang tidak segan-segan mengerahkan seluruh pasukannya untuk mengejarmu.
Pada tahun 2012 seri barunya muncul sebagai reboot dari seri 2005. Ditangani oleh Criterion, yang menampilkan berbagai aspek sama seperti sistem Blacklist dan polisi yang masih tetap mengejar pemain.
Namun sayangnya, versi yang ini tidak ada fitur modifikasi layaknya di versi original, dan permainannya lebih terasa seperti sekuel dari Burnout Paradise ketimbang Most Wanted (dalam artian yang positif).
Spesifikasi Minimum:
- Processor: Core 2 Duo 2.4 GHZ
- Graphics Card: Nvidia GeForce 8800 GT
- RAM: 2 GB
- OS: Windows Vista 32-Bit
- Storage: 20 GB
Baca juga: 13 game balap mobil terbaik di Android!
9. Project Cars 2
Game yang mengusung unsur realisme dan simulasi pada balapannya, Project Cars 2 bisa dikatakan adalah yang terbaik yang bisa dimainkan hingga sekarang. Game ini menyuguhkan simulasi balapan dengan physics dan handling yang realistis, selain itu game ini menyuguhkan grafik diatas rata-rata.
Pengembang Slightly Mad Studios dengan piawai meracik grafik dari Project Cars 2 untuk mampu bersaing dengan game-game simulasi balap lain, seperti Gran Turismo (Playstation) dan Forza Motorsport (Xbox).
Project Cars 2 adalah game balap mobil realistis yang berfokus pada detail. Model mobil dengan handling yang berbeda-beda, track lintasan yang terasa seperti aslinya, bahkan cuaca yang selain indah dipandang juga akan mempengaruhi bagaimana mobil melaju.
Spesifikasi Minimum:
- Processor: Intel Core i7-3770 3.4 GHz
- Graphics Card: Nvidia GeForce GTX 680
- RAM: 8 GB
- OS: Windows 10 64-bit
- Storage: 50 GB
8. Forza Motorsport 7
Forza tidak dapat diragukan adalah salah satu seri game balap mobil yang paling pesat perkembangannya diantara simulasi balap mobil lainnya. Seri terakhir Forza adalah Forza Street, namun tidak dapat diragukan bahwa seri terbaik sejauh ini adalah seri sebelumnya, yaitu Forza Motorsport 7.
Game ini dibuat pertama kali pada tahun 2005 untuk menyaingi Gran Turismo, yang pada saat itu sudah mengeluarkan seri keempatnya dan telah menjadi game simulasi balap paling populer.
Forza Motorsport secara cepat mendaki tangga popularitasnya dengan menawarkan beragam inovasi baru. Itulah yang mendorong pengembangan seri-seri Forza selanjutnya, dan menjadi salah satu game balap mobil paling diminati saat ini.
Di game ini, cuacanya bisa berubah tiba-tiba. Tidak jarang kamu mulai balapan biasa di hari cerah, dan di tengah balapan berubah jadi cuaca badai dimana jarak pandang tidak lebih dari beberapa meter. Balapan malam hari juga bisa berubah jadi pagi, dengan sinar matahari yang pelan-pelan menembus dedaunan dan objek disekitar kamu.
Dengan dukungan multiplayer yang tidak hanya bertindak sebagai rival balapan, Forza Motorsport 7 membuat fitur online menjadi wadah komunitasnya saling berinteraksi.
Spesifikasi Minimum:
- Processor: Intel i5-750 2.67 GHz
- Graphics Card: NVIDIA GT 740 / NVIDIA GTX 650 / AMD R7 250X, 2GB
- RAM: 8 GB
- OS: Windows 10 64-bit
- Storage: 30 GB
Cek juga: 10 Game Terburuk Sepanjang Masa
7. Dirt Rally
Banyak penggemar game Rally, terutama untuk seri Dirt, yang tidak suka dengan langkah yang diambil oleh Codemaster untuk mengembangkan game ini ke arah arcade.
Banyak permintaan yang mengalir agar game Dirt kembali ke awalnya yaitu sebuah game Colin Mcrae Rally yang merupakan salah satu simulasi game rally terbaik yang pernah ada.
Codemaster pun mendengarkan masukan dari penggemar dan menghasilkan sebuah Dark Soul untuk game Balap Mobil. Di Dirt Rally, pemain bukan hanya sekedar mengendarai mobil dari titik A ke B seperti Dirt sebelumnya, karena Codemaster menambah unsur simulasi yang lebih kuat di dalamnya.
Dengan kata lain, pemain harus memahami sistem kerja mobil rally, settingan mobil untuk track atau lintasan, hingga bagaimana nantinya mobil harus berjalan di lintasan.
Spesifikasi Minimum:
- Processor: ntel Core 2 Duo Processor @ 2.4Ghz
- Graphics Card: Nvidia GeForce GT 430
- RAM: 4 GB
- OS: Windows Vista
- Storage: 35 GB
6. Grid Autosport
Grid Autosport merupakan sebuah game balap mobil yang mengajak berkeliling dunia sambil menjajal berbagai macam jenis mobil.
Dulunya Grid Autosport adalah lanjutan dari seri lawas TOCA atau Race Driver yang memang berfokus kepada balap mobil touring.
Game ini sendiri merupakan penyempurnaan dari Grid 2. Grid Autosport segera memperbaiki satu hal yang memang telah dikeluhkan oleh para pemainnya di Grid 2, yaitu handling mobil yang terlalu kaku dan terasa oversteering. Namun kini handling yang disajikan oleh Grid Autosport lebih berada di pertemuan antara arcade dan simulasi.
Sama seperti TOCA yang berfokus pada game balap touring, Grid Autosport juga menawarkan hal serupa dimana pemain menjadi seorang pembalap pendatang baru yang tengah mendaki popularitasnya.
Dalam petualangannya, kamu akan diajak berkeliling dunia untuk mencoba berbagai macam balapan di berbagai tempat-tempat eksotis mulai dari hutan di negara bagian California, hingga jalanan di tengah pencakar langit di Dubai. Semua itu dilengkapi dengan pilihan mobil yang sangat bervariasi mulai dari American Muscle hingga Supercar Eropa.
Spesifikasi Minimum:
- Processor: Intel Core 2 Duo @ 2.4Ghz or AMD Athlon X2 5400+
- Graphics Card: Nvidia GeForce 8000 Series
- RAM: 2 GB
- OS: Windows Vista
- Storage: 15GB
5. Forza Horizon 4
Game balap seri Forza Horizon termasuk kedalam kategori terbaik yang ada. Forza Horizon 4 berhasil menangkap hampir semua esensi dari kecintaan terhadap dunia otomotif dan game balap mobil dengan baik.
Pilihan di game ini sangat beragam mulai dari mobil-mobil berkelas hingga lokasi, yaitu perpaduan antara daerah perkotaan sampai pedesaan di area United Kingdom, yang terkenal memiliki jalanan indah dan sempurna untuk berkendara dengan mobil balap.
Kelebihan yang dimiliki oleh Forza Horizon 4 adalah grafik dan physics nya yang menakjubkan, pilihan mobil-mobil keren hingga unik yang bisa dikendarai, serta interaksi sosial yang ditawarkan oleh Studio Playground Games kepada para pemainnya.
Multiplayer di dalam Forza Horizon 4 bukan hanya sekedar rivalitas di arena balap saja, namun dikembangkan agar mampu menghidupkan suasana open–world yang diusungnya. Sehingga, diluar balapan pun dunia Forza Horizon 4 terasa hidup dengan para pemain yang bisa bertemu hanya untuk sekedar membicarakan mobil atau menjelajahi map secara bersama-sama.
Spesifikasi Minimum:
- Processor: Intel i3-4170 @ 3.7Ghz
- Graphics Card: Nvidia GeForce GTX 650 Ti
- RAM: 8 GB
- OS: Windows 10
4. Driver: San Francisco
Seri game balap Driver dulu dikenal sewaktu masih berjayanya di Playstation 1, namun seiring dengan perkembangan zaman ia mulai kalah pamor oleh Need For Speed semenjak ada Playstation 2 dan game di PC.
Driver San Francisco yang dirilis pada tahun 2011 lalu merupakan game terakhir dari seri Driver sebelum akhirnya vakum. Yang membuat seri driver ini lebih menyenangkan adalah map yang luas berdasarkan kota San Francisco namun memiliki kondisi geografis yang unik dan kalian dapat memilih mobil apapun yang ada dijalanan kota.
Dengan nuansa seperti pada tahun 70an, Driver San Francisco akan segera menarik kalian ke dalam sebuah atmosfer game Driver classic namun dengan teknologi dan kebebasan di zaman sekarang.
Sebuah cerita polisi dan penjahat klasik juga akan menemani kalian yang akan melewati satu balapan ke balapan yang lain. Game ini seperti game GTA, namun Driver memfokuskan semua aktifitasnya kedalam mengendarai mobil.
Spesifikasi Minimum:
-
Processor: Intel Pentium D 3.0 Ghz
-
Graphics Card: 256 MB DirectX–compliant, Shader 4.0 enabled
- RAM: 2 GB
- OS: Windows XP 32-bit
3. Mad Max
Game ini memang merupakan adaptasi resmi dari film Mad Max. Keduanya, baik film dan game nya sama-sama dirilis hampir bersamaan, yang pada akhirnya memberikan keuntungan kepada keduanya. Bagi kalian yang suka Mad Max, setelah menonton filmnya maka pasti akan penasaran dengan game nya. Begitupun sebaliknya.
Game nya pun tidak dapat dipastikan berada dalam satu universe dengan filmnya atau tidak. Yang pasti keduanya saling berbagi aspek yang sama. Kalian akan tetap menemui sebuah dunia gersang yang didominasi gurun dan bangkai bekas peninggalan masa lalu, seperti bangunan dan jembatan.
Kalian pun akan tetap berperan sebagai Max yang berkelana di tengah dunia yang didominasi oleh mobil-mobil ekstrem yang dipersenjatai. Mengemudi merupakan aspek mayoritas yang akan ditemui dalam game ini, karena mobil yang dinaiki merupakan nyawa kedua bagi Max.
Seiring cerita berjalan, pemain bisa memodifikasi mobil agar menjadi lebih kuat dan lebih mematikan ketika berhadapan dengan musuh. Dunia open–world wasteland yang ditawarkan Mad Max sangatlah luas dengan berbagai kondisi geografis unik didalamnya.
Spesifikasi Minimum:
- Processor: Intel Core i5-650 3.2 GHz
- Graphics Card: Nvidia GeForce GTX 660ti (2 GB Memory)
- RAM: 6 GB
- OS: Windows Vista 64-bit
- Storage: 32 GB available space
2. The Crew: Wild Run
The Crew: Wild Run merupakan game balap dengan dunia yang sangat luas, hampir mirip open-world. Game milik Ubisoft yang dikembangkan oleh studio Ivory Tower ini memiliki map tiruan seperti di Amerika. Bukan hanya sekedar kota atau area, namun satu map penuh negara Amerika yang ukurannya diperkecil.
Pemain tetap bisa menjelajahi kota Las Vegas, New York, Los Angeles dan kota kota ikonik lainnya.
Disamping sebuah taman bermain luas dimana anada bisa menjelajahi berbagai macam tempat menarik yang terinspirasi dari lokasi nyata di Amerika, The Crew: Wild Run juga memiliki kelebihan dari sisi modifikasi mobil yang kalian gunakan.
Karena dalam game ini pemain bukan hanya bisa memodifikasi mobil secara visual saja, namun juga fungsi. Pemain dapat merubah mobil standar yang dimiliki menjadi sebuah mobil rally, mobil balap sirkuit, atau bahkan Monster Truck, dengan masih memiliki kebebasan untuk mengatur tampilan pada bodykit, interior, warna, hingga sticker pada mobil.
Spesifikasi Minimum:
- Processor: Intel Core2Quad Q9300 @ 2.5 GHz
- Graphics Card: Nvidia GeForce GTX 460
- RAM: 4 GB
- OS: Windows 7 SP1, 64bit
1. Need For Speed Underground 2
Meskipun sudah agak ‘berumur’, game yang satu ini tetap memegang tahta sebagai game balapan terbaik sepanjang masa.
Game besutan Electronic Arts ini hadir pertama kali untuk Playstation 2 pada tahun 2004. Hadirnya seri kedua dari Need For Speed ini mendapat banyak respon positif dari para pecinta game racing pada saat itu.
Game ini mampu menghadirkan environment open–world sebagai lokasi balap kendaraan yang menantang, dan tentunya para pemain bisa memilih variasi kendaraan yang bisa dimodifikasi.
Tak hanya itu, game ini juga memiliki soundtrack lagu yang keren yang mampu mendukung pengalaman balapan menjadi lebih seru. Selain itu, Need For Speed: Underground 2 juga menghadirkan banyak elemen asli dari game racing yang mampu membuat seri ini menjadi lebih seru.
Spesifikasi Minimum:
- Processor: Intel Pentium III
- Graphics Card: Nvidia GeForce 6200 LE
- RAM: 256 MB
- OS: Windows 98
- Storage: 2 GB
Itulah dia 10 game racing pc terbaik versi ruanglaptop. Selamat berburu game balap untuk dinikmati di waktu senggang, serta jangan lupa share dan tinggalkan komentar!