10 Aplikasi Desain Rumah untuk HP Android

Aplikasi desain rumah di Android kini dapat Anda download melalui Google Play Store. Tentu saja, ada aplikasi yang berbayar maupun bisa diakses secara gratisan.

Melalui aplikasi desain rumah, Anda dapat belajar mendesain rumah karya sendiri atas dasar kreativitas yang tinggi. Di sisi lain ini juga bisa membantu Anda saat kemudian hari membuat desain rumah sungguhan. Tidak perlu menyewa desainer professional yang membutuhkan biaya mahal.

Selain itu, aplikasi desain rumah dapat menjadi ajang pembelajaran untuk memahami desain sekaligus mengungkapkan impian rumah yang bagus dan menarik. Pastinya fitur yang ditawarkan dari setiap aplikasi beraneka macam.

Selamat datang di RuangLaptop dan berikut adalah 10 aplikasi desain rumah untuk Android!

Lihat juga: Cara root android yang mudah


1. AutoCAD 360

autocad-360-pro-apk

AutoCAD 360 dirilis oleh Autodesk yang kini sudah bisa dijalankan melalui smartphone Android. Pada awalnya aplikasi tersebut hanya dikhususkan untuk perangkat komputer untuk kalangan arsitek.

Di dalam aplikasi ini para pengguna bisa menggambar rumah dengan alat editing yang canggih, tetapi harus membuka file DWG terlebih dahulu. Selain menawarkan versi gratisan, AutoCAD 360 juga memberikan versi Pro yang harus berbayar.

Lihat juga: Cara membuat foto jadi kartun di handphone

2. Planner 5D – Interior Design

planner 5d

Aplikasi Planner 5D digunakan untuk membuat desain rumah idaman secara interior maupun eksterior. Menariknya, Anda bisa mengubah desain rumah dalam bentuk 2D maupun 3D sehingga terkesan sangat menawan.

Terdapat ratusan fitur katalog dari property untuk dimanfaatkan secara gratisan. Jika Anda berencana untuk membuat proyek desain rumah, cobalah belajar desain rumah melalui aplikasi Planner 5D.

Baca: 7 Aplikasi Untuk Ketemu Orang Lokal Saat Traveling!

3. Floor Plan Creator

Floor Plan Creator android

Floor Plan Creator merupakan aplikasi yang dibuat secara khusus untuk menggambar denah rumah.

Berbagai tools yang ditawarkan dari aplikasi terbilang cukup memadai untuk digunakan mendesain rumah. Ada juga tambahan fitur menarik yakni furniture untuk diletakkan di dalam rumah.

Selain itu, terdapat fitur In-App Product yang bisa dinikmati saat Anda membelinya. Tentu saja sangat memuaskan ketika Anda menjalankan aplikasi yang satu ini.

4. Houzz Interior Design Ideas

Houzz Interior Design Ideas android

Jenis aplikasi desain rumah di Android selanjutnya adalah House Interior Design Ideas. Menjalankan aplikasi ini akan membuat Anda terinspirasi untuk mendesain rumah sesuai impian keluarga. Apalagi sudah ada 12 juta foto lebih yang beresolusi tinggi, sehingga mampu menyuguhkan desain interior dan eksterior rumah.

Tidak hanya itu, ada juga fitur bernama Sketch yang membuat para penggunanya bisa mendesain rumah secara langsung melalui foto.

Cek juga: 8 Aplikasi Desain Baju Terbaik di Android dan iOS

5. 3D Small House Design

3D Small House Design android

Inilah aplikasi 3D Small House Design yang menawarkan desain rumah kecil dan minimalis. Anda dapat membuat desain rumah dengan ukuran kecil dengan sangat nyaman.

Selain itu, Anda bisa mendesain rumah  dalam bentuk 3D sehingga tampak lebih hidup. Aplikasi tersebut mampu membuat para penggunanya belajar desain rumah secara bertahap.

6. MagicPlan

MagicPlan android

MagicPlan merupakan aplikasi yang berfungsi untuk membuat perencanaan denah rumah. Hanya dengan menggunakan aplikasi ini Anda tidak perlu menggambar.

Anda cukup menambahkan berbagai hal desain, seperti property, objek, dan lain sebagainya. MagicPlan terbilang sebagai aplikasi yang cocok digunakan sebagai pemula maupun professional, karena mudah dijalankan secara optimal.

7. Home Design 3D

Home Design 3D android

Home Design 3D diaplikasikan untuk membuat renovasi rumah maupun merancang rumah secara lebih mudah. Berkat fitur canggih, Anda bisa menjadikan interior dan eksterior rumah semakin bagus.

Adapun fitur yang dimaksud dalam aplikasi ini, misalnya fitur dasar editing, mengedit objek, mengubah ukuran, posisi, warna, mendekorasi outdoor serta mendesain interior rumah dalam bentuk 2G/3G.

8. Design Home

Design Home android

Apakah Anda memiliki cita-cita menjadi arsitek? Cobalah mendownload aplikasi Design Home agar bisa belajar desain rumah dengan kategori high-end.

Aplikasi ini menawarkan beragam fitur menarik dan unik, seperti merancang rumah mewah dan furniture mahal di dalamnya. Tentu saja, Anda dapat membuat desain rumah impian sesuai kreativitas yang dimiliki.

9. Home Design 3D: My Dream Home

Home Design 3D- My Dream Home android

Home Design 3D : My Dream Home yang dimanfaatkan untuk mendesain khusus bentuk apartemen. Apabila Anda ingin memiliki apartemen, maka bisa mencoba aplikasi ini sebagai tahap pembelajaran merancang desain ruangan.

Fitur yang digunakan seperti mendekorasi kamar tidur, sehingga dapat menjadi referensi menarik untuk desain apartemen Anda.

10. House Modern Design Ideas

Aplikasi desain rumah yang terakhir adalah House Modern Design Ideas. Terdapat lebih dari fitur 600 desain rumah minimalis sangat modern. Pastinya Anda bisa mendapatkan rumah idaman sesuka hati, terutama desain ruangan yang minimalis.

Fitur lain yang digunakan dapat menjadikan desain rumah terlihat indah, tetapi tergantung dari kreativitas sendiri.

Demikian aplikasi desain rumah di Android yang bisa dijadikan referensi. Anda juga bisa menyembunyikan semua aplikasi diatas dengan penyembunyi aplikasi supaya tidak ketahuan orang lain. Semoga sukses, dan jangan lupa share!

Dimas Bimawan

Teknisi laptop dan komputer sejak 2008. Perkenalannya dengan komputer dimulai dari ketertarikannya mempelajari cara kerja setiap komponen di dalam desktop PC, dan sejak saat itu overclocking hingga reparasi komputer & laptop menjadi kegiatan sehari-harinya. Beberapa jenis laptop yang pernah menjadi gear hariannya antara lain Toshiba Satellite, Razer Blade, Macbook Air, Macbook Pro, Acer Aspire, Dell Inspiron, HP Spectre, hingga IBM Thinkpad. Di luar dunia pertukangan komputer, Dimas adalah sarjana fisika dari Institut Teknologi Bandung yang pernah bekerja dengan Alterra Indonesia, Mobile Premier League, Lifepal, Perusahaan Gas Negara, dan KliknClean.

Subscribe
Notify of
guest
0 Komentar
Inline Feedbacks
Lihat semua komentar